Thursday, April 4, 2013

MATRIX


Struktur organisasi adalah suatu susunan dan hubungan antara tiap bagian secara posisi yang ada pada perusahaaan dalam menjalin kegiatan operasional untuk mencapai tujuan yang telah direncanakan.
Struktur organisasi matrix sendiri artinya adalah struktur yang menciptakan garis wewenang ganda dan menggabungkan departementalisasi fungsional dan produk. Struktur matrix ini banyak ditemui di agen-agen periklanan, perusahaan pesawat terbang, laboratorium penelitian dan pengembangan, perusahaan konstruksi, rumah sakit, lembaga-lembaga pemerintah, universitas, perusahaan konsultan manajemen, dan perusahaan hiburan.
Kelebihan organisasi matriks antara lain:
a.      Ada fleksibilitas pada organisasi dan membantu perkembangan kreativitas,
b.      Mendorong kerjasama antar berbagai keterampilan, dan
c.       Merupakan tempat latihan manajer-manajer stratejik.

Kekurangan organisasi matriks antara lain:
a.      Pertanggungan jawab ganda dapat membuat kebingungan dan kebijakan yang kontradiktif,
b.      Sangat memerlukan koordinasi horizontal dan vertikal, dan
c.       Dapat mengarah pada konflik antar bagian.

Sebagai contoh, saya melampirkan struktur maskapai penerbangan Garuda Indonesia yang mempunyai struktur matriks dalam kegiatan usahanya.

Pada gambar diatas, dapat dilihat bahwa struktur organisasinya dibagi menjadi beberapa divisi dibawah direktur utama. Di setiap divisi tersebut mempunyai wewenang dan tanggung jawab. Dengan adanya pembagian divisi tersebut, pekerjaan menjadi lebih mudah dan fleksibel, mendorong kerja sama antar divisi, dan dengan adanya pembagian divisi-divisi tersebut, setiap bagian harus menjaga koordinasi dan komunikasi yang baik agar tidak terjadinya konflik horizontal dan vertical akibat adanya kesalahan tanggung jawab ganda.


Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Struktur_organisasi
            http://www.garuda-indonesia.com/images/content/Structure_Organisasi.jpg

No comments:

Post a Comment